Trik Jitu Cara Mengatasi Birahi Lovebird Jantan
Trik jitu cara mengatasi birahi lovebird jantan agar kembali bisa ngekek panjang. Lovebird
yang telah memasuki umur 8 bulan sudah
mulai birahi. Hingga pada puncaknya lovebird jantan akan mengalami birahi matang
pada umur 10 bulan hingga 12 bulan. Nah, bila tidak segera dijodohkan maka
lovebird jantan akan punya kebiasaan mengawini tangkringannya. Setidaknya diberi makanan penurun birahi untuk mengatasi sementara. Selanjutnya ini menimbulkan pertanyaan apakah lovebird gestang bisa dilombakan?
Tentu pertanyaan itu ada jawabannya,
yaitu dengan obat lovebird gestang. Obat
gestang tidak melulu berupa ramuan atau obat yang diberikan pada lovebird OB. Tetapi
setidaknya ada trik jitu untuk mengatasi OB pada lovebird. Kadang juga terlihat ciri ciri lovebird paud birahi Kebiasaan tersebut biasa disebut dengan GESTANG (gesek
tangkringan) di kalangan para Lovebird Mania. Tentu kebiasaan itu berbeda
dengan perilaku lovebird betina birahi.
Baca juga : 7 Trik Jitu Mengatasi Lovebird Over Birahi
Ciri-ciri lovebird jantan over birahi dan cara mengatasinya
Lovebird jantan lapangan yang
sudah sering menjuarai perlombaan bila sedang birahi akan berdampak buruk.
Karena lovebird jantan yang sedang over birahi mengakibatkan lovebird tersebut
tidak mau bekerja dengan baik. Lovebird OB tidak mau ngekek panjang saat di
gantang di lomba dan cenderung “ngeruji”. Tentu ini akan mengurangi nilai atau
point saat diikutkan dalam lomba.
Mungkin sering terdengar jika
lovebird betina banyak yang menjuarai perlombaan atau paling banyak diikutkan
dalam lomba. Karena lovebird betina cenderung mudah distabilkan birahinya. Pada
lovebird betina birahi lebih cepat ditangani dibandingkan dengan lovebird
jantan.
Ciri-ciri lovebird jantan over birahi :
- Lovebird jantan yang sudah
over birahi biasanya mengawini tangkringan atau istilahnya gesek
tangkringan (gestang).
- Lovebird akan mengawini
tangkringannya berulang-ulang.
- Lovebird jantan OB atau
over birahi menjadi giras, jarang ngekek dan jarang berbunyi. Kalaupun
bunyi hanya semaunya tidak ngekek panjang seperti biasa. Untuk lovebird
lapangan tentu tidak bisa diikutkan lomba, harus diturunkan birahinya dulu.
- Bisa jadi Lovebird akan cabut bulu sendiri di sekitar bulu dada dan lehernya.
- Lovebird ccenderung ngeruji
dan seperti ingin keluar. Lebih-lebih jika di dekat kandangnya terlihat lovebird betina, maka lovebird jantan
akan terlihat gelisah dengan terbang kesana kemari seperti ingin keluar.
Trik jitu menstabilkan lovebird ovebir birahi :
- Pada pagi hari jam 7, lovebir dimandikan hingga basah kuyup lalu dijemur.
- Pada sore hari sekitar jam
5, bisa juga malam sekitar jam 8
lovebird dimandikan dengan cara pengembunan jangan sampai basah kuyup.
- Kurangi pakan yang dapat memicu birahi lovebird, seperti jagung muda, kenari sed, daun kangkung, dan tauge. Cukup diberi pakan milet putih dan selingan jagung muda seminggu sekali saja.
Inilah ulasan tentang bagaimana
mengatasi over birahi pada lovebird jantan. Tentu OB bisa terjadi karena ada beberapa
penyebabnya. Setelah diketahui sebabnya kemudian ditemukan cara mengatasinya.
Semoga informasi tentang lovebird jantan birahi ini bermanfaaat.
No comments