21 Makanan Kenari Biar Gacor Keras dan Ngerol Panjang
Makanan Burung Kenari - Sebagian kicau
mania pasti ada yang bertanya-tanya, Kenari agar bunyi gacor diberi pakan apa? Pertanyaan seperti ini
sering muncul di kalangan Kenari Mania baik di forum media online atau di
lapangan saat nereka ikut lomba. Ini menandakan, banyak yang belum tahu apa
saja makanan Kenari biar gacor keras dan ngerol panjang.
Makanan Kenari Biar Gacor Keras |
Baca juga : Mengenal Asal Usul Kenari Yorkshire
Agar burung Kenari bunyi gacor
dan suaranya nyaring, tentu membutuhkan asupan makanan berkualitas dan pakan esktra
dengan kandungan yang dibutuhkan kenari. Pastinya, kandungan di dalam pakan
Kenari harus berkualitas dan bergizi. Pakan yang baik berasal dari bahan-bahan
alami berupa biji-bijian, seperti cannary
seed, milet putih, millet merah, biji sawi dan bahan lainnya. Sedangkan sebagai
pakan tambahan berupa kroto, telur puyuh rebus, buah apel merah, daun mengkudu,
dan sayur-sayuran lainnya.
Makanan Kenari yang berasal dari
alam biasanya tidak mengandung efek samping. Sehingga jenis pakan ini aman
untuk burung Kenari. Tidak sekedar menyehatkan, pakan berkualitas untuk burung
Kenari ini juga bisa membuat suara Kenari gacor keras dan ngeplong.
Jika makanan yang diberikan untuk
burung Kenari berkualitas dan mengandung nilai gizi, maka Kenari akan terjaga
staminanya. Dengan kondisi fit maka burung kenari akan rajin berkicau gacor. Ini menjadi tanda bahwa si burung
merasa nyaman setelah diberikan makanan yang berkualitas dan bergizi.
Maka dari itu, pemberian pakan
untuk Kenari haruslah dipilih yang bagus bagi kesehatan dan stamina burung. Cobalah
jangan hanya terfokus pada suara saja, tapi lihat juga apakah makanan yang
diberikan tersebut akan berefek samping pada burung atau tidak. Kalau makanan
alami, pasti memiliki efek positif ke burung Kenari dan dapat dipastikan aman
untuk kesehatannya.
Makanan Kenari biar gacor keras dan ngerol panjang
- Kroto atau telur semut rangrang (takaran tertentu)
- Telur puyuh rebus
- Ulat Hongkong (takaran tertentu)
- Buah apel merah
- Buah pepaya
- Buah jeruk
- Daun mengkudu
- Daun gingseng
- Biji hitam niger seed
- Biji canary seed
- Biji fumayin
- Biji sawi
- Milet merah
- Milet putih
- Gambas atau oyong
- Jagung muda
- Sawi
- Wortel
- Selada
- Kubis
- Mentimun
Itulah beberapa makanan Kenari yang
bermanfaaat bagi agar cepat gacor keras dan ngerol panjang. Pemberian pakan
Kenari sebaiknya tidak disajikan bersamaan, tetapi dengan cara diselang-seling
agar Kenari tidak bosan. Alangkah baiknya jika dibuat jadwal menu makanan
Kenari dalam periode tertentu, misalnya untuk seminggu atau sebulan.
Setiap jenis Kenari biasanya ada
makanan favorit yang tidak sama satu sama lain. Maka dari itu, dapat memilihkan
beberapa pakan yang disukai Kenari saja. Bag sekarang, bagaimana cara
mengetahui makanan yang paling disukai burung Kenari?
Carannya mudah, tinggal berikan pakan
pada kenari sesuai dengan daftar makanan Kenari tersebut secara bergantian
setiap hari. Setelah itu, amatilah jenis pakan Kenari mana yang dimakan hingga
habis, dan amati pula pakan apa yang masih tersisa. Jika sudah diketahui
beberapa pakan yang disukai Kenari, selanjutnya
dapat memberikan makanan yang disukai tersebut kepada burung Kenari.
Misalnya, jika sudah ada tujuh
jenis makanan Kenari yang paling disukai dan bergizi. Selanjutnya jadikan
makanan yang disukai tersebut sebagai menu pakan dalam waktu satu minggu.
Contohnya, menggukan pola makan terjadwal seperti tersebut di bawah ini.
Jadwal Makanan Yang Disukai Burung Kenari
- Senin – kroto
- Selasa – buah apel merah
- Rabu – telur puyuh rebus
- Kamis – Sawi,
- Jumat – Canary seed
- Sabtu – Daun mengkudu
- Minggu – Milet putih dan merah.
Untuk minggu depannya bisa
diulang kembali menu makanan yang sama atau diselang-seling sesuai selera. Dengan begitu, tidak perlu
pusing-pusing memikirkan pakanp apa yang baik untuk Kenari. Karena, setiap hari
sudah ada daftar menu makanan berkualitas untuk Kenari yang bergizi dan
bernutrisi.
Demikian beberapa makanan Kenari
biar gacor, ngalas, ngeplong, nyaring, dan ngerol panjang. Kami sengaja
menyebutkan efek suara yang bagus karena makanan Kenari tadi memang berdampak
baik untuk suara Kenari. Apabila salah satu dari makanan Kenari tersebut membawa
berdampak buruk harus segera menggantinya dengan pakan yang lain. Semoga
bermanfaat dan terus menginspirasi kemajuan dunia kenari indonesia.
Salam kenarimania!
No comments